Wagub Gorontalo: Segera Tuntaskan Administrasi Lahan Secaba

by -
Wakil Gubernur Gorontalo Idris Rahim pinpin rapat pembahasan lahan pembangunan Secaba TNI Gorontalo, Rabu (30/9/2020). (foto: ist)

Gorontalo– Wakil Gubernur Gorontalo Idris Rahim menginstruksikan agar proses administrasi lahan untuk pembangunan Sekolah Calon Bintara (Secaba) TNI di Gorontalo harus segera dituntaskan.

“Paling lambat, minggu depan harus sudah ada appraisal. Kita upayakan agar pembangunan Secaba ini tuntas,” kata Wakil Gubernur Idris Rahim saat memimpin rapat koordinasi bersama unsur Pemkab Gorontalo membahas persoalan lahan Secaba TNI, Rabu (30/9)

Sebelumnya, Pemkab Gorontalo telah menyiapkan lahan seluas 100 Hektar yang merupakan eks lahan Hak Guna Usaha (HGU). Lahan tersebut berlokasi di Desa Ilomata dan Desa Molowahu, Kecamatan Tibawa, Kabupaten Gorontalo.

Namun belakangan, progres pembangunan Secaba TNI dihentikan sementara karena muncul persoalan klaim lahan eks HGU tersebut.

“Proses pengadaan lahan Secaba dilakukan sesuai prosedur aturan perundang-undangan. Hingga saat ini prosesnya masih berjalan karena kita tidak menginginkan ada aturan yang dilangkahi,” kata Wakil Gubernur.

Menurutnya, pembangunan Secaba TNI yang diperjuangkan Gubernur Gorontalo Rusli Habibie itu membutuhkan perjuangan panjang. Sejak Tahun 2019, telah dibuat komitmen bersama antara Pemerintah Provinsi dan kabupaten/kota di Gorontalo untuk pembangunan Secaba tersebut.

“Saya harap agar seluruh proses administrasinya harus segera dituntaskan, termasuk penunjukan tim penilai atau appraisal,”  tegas Wagub.(op-15)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.